SEMARANG, beritajateng.tv – Vina Sebelum 7 Hari merupakan salah satu film horor yang kabarnya akan segera tayang di bioskop. film ini ternyata banyak mengundang perhatian lantaran merupakan kisah nyata yang sempat mengguncang masyarakat Cirebon.
Dalam artikel ini beritajateng.tv akan membagikan seputar kisah nyata dari film tersebut. Kisah yang memang benar adanya dan terjadi pada 27 Agustus 2016.
BACA JUGA: Segera Tayang di Bioskop ‘Vina Sebelum 7 Hari’, Berikut Sinopsisnya
Vina Sebelum 7 Hari
Kisah tersebut bermula dari adanya pembunuhan Vina bersama kekasinya yaitu Eki. Pembunuhan tersebut terjadi oleh sekolompok anggota geng motor di Cirebon.
keluarga korban menganggap bahwa kematian kedua individu tersebut lantaran insiden tabrak lari. Namun, fakta ini terbongkar ketika LN, sahabat Vina, mengalami kesurupan dan dengan cara yang misterius menceritakan secara kronologis bagaimana pembunuhan itu terjadi.
Menurut laporan dari Radar Cirebon, pada hari keenam setelah pemakaman Vina, keluarga dari sahabat Vina menghubungi keluarga korban. LN, teman dekat Vina, dalam keadaan kesurupan, menjelaskan secara rinci kejadian tragis yang menimpa Vina dan Eki.
Wasnadi, ayah dari Vina, terkejut mendengar cerita dari LN dan mengonfirmasi bahwa suara yang dikeluarkan oleh sahabat anaknya memang benar-benar mirip dengan suara Vina. Saat mengalami kesurupan, LN mengisahkan bahwa Vina dan Eki dilempari batu oleh sekelompok pelaku di Jalan Perjuangan, Kota Cirebon.
Pengejaran dengan sepeda motor berakhir dengan tragedi di jalan layang Talun, di mana kedua korban mengalami penyiksaan menggunakan bambu.