UNGARAN, beritajateng.tv – Meski telah menginjak usia yang ke-504, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang masih memiliki banyak ‘pekerjaan rumah’ dalam memberikan pelayanan dasar kepada warganya.
Kendati Pemerintah Kabupaten Semarang telah meraih beberapa prestasi, tetapi banyak ‘pekerjaan rumah’ dalam hal pelayanan dasar.
Ketua DPRD Kabupaten Semarang, Bondan Marutohening mengungkapkan, Kabupaten Semarang harus mengalami perubahan dari berbagai aspek.
“Jika berbicara apa yang masih kurang dan harus diselesaikan oleh Pemkab Semarang, masih banyak,” ujarnya usai Rapat Paripurna HUT Kabupaten Semarang ke-504, Sabtu, 15 Maret 2025.
Sebagai pimpinan DPRD, Bondan melihat dalam hal pelayanan dasar, seperti kesejahteraan rakyat masih belum optimal, bidang pendidikan masih perlu evaluasi, dan perlu adanya peningkatan di bidang kesehatan. Selain itu, bidang infrastruktur juga masih banyak yang butuh perhatian.
“Hampir di semua sektor masih harus kita tangani lebih serius oleh Pemkab Semarang,” jelasnya.
Di lain pihak, Bondan juga menyoroti perihal Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di Kabupaten Semarang tahun 2023-2024.