Semarang, 8/12 (BeritaJateng.tv) – Kebakaran yang melalap enam lapak pedagang kaki lima (PKL) di area Pasar Ngaliyan, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang Kamis (18/12) sore menyisakan banyak cerita.
Salah satunya dari Tajudin pedagang snack yang rugi puluhan juta rupiah lantaran kiosnya yang berisi banyak dagangan makanan ringan ludes terbakar.
Ia adalah satu dari enam pedagang yang terdampak kebakaran, Tajudin mengatakan dirinya tak tahu kronologi kebakaran.
“Kalau kronologi pasti, tidak tahu. Karena saya tadi baru perjalanan dari luar kota ke Semarang. Sampai Sini sudah ludes,” katanya.