BLORA, beritajateng.tv – Ratusan santri di Blora pawai jalan kaki keliling untuk menyambut hari raya Idul Adha 1444 H pada Senin 19 Juni 2023.
Para santri dari TPQ Nurul Qur’an Kelurahan Bangkle, Kecamatan/Kabupaten Blora, Jawa Tengah ini berkeliling kampanyekan gemar berkurban.
Santri di Blora pawai jalan kaki sepanjang 600 meter, mereka berkeliling dengan iringan shalawat dan hadroh sebagai hiburan.
Dengan membawa sejumlah poster, mereka mengkampanyekan kepada warga yang sudah mampu untuk gemar berkurban.
Berbagi bersama dengan orang tidak mampu. Mereka berjalan kaki sepanjang 600 meter denggan di iringi sholawat dan hadroh.