Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Ramai soal Andika Perkasa di Pilgub Jateng 2024 , Ini Respons Hendrar Prihadi

×

Ramai soal Andika Perkasa di Pilgub Jateng 2024 , Ini Respons Hendrar Prihadi

Sebarkan artikel ini
hendrar prihadi
Ketua DPC PDI Perjuangan, Hendrar Prihadi saat ditemui di MG Setos Hotel, Kota Semarang, Jumat 2 Agustus 2024 sore. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Semarang, Hendrar Prihadi alias Hendi angkat bicara soal nama Jenderal TNI (Purn.) Andika Perkasa yang santer terdengar akan maju Pilgub Jawa Tengah 2024.

Pendaftaran calon gubernur dan wakil gubernur ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) tinggal 25 hari lagi. Sementara, baru ada 3 (tiga) nama yang digadang-gadang akan PDIP usung maju Pilgub Jawa Tengah 2024.

Nama Andika Perkasa menambah daftar setelah Hendrar Prihadi dan Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Bambang ‘Pacul’ Wuryanto sebagai jagoan PDIP dalam Pilgub Jawa Tengah 2024.

Menanggapi hal itu, Hendi angkat bicara. Usai kegiatan LKPP RI di MG Setos Hotel, Kota Semarang, Jum’at 2 Agustus 2024 sore, kepada beritajateng.tv, Hendi menilai Andika merupakan sosok yang baik.

Melabeli dirinya sebagai petugas partai, Hendi pun mengaku akan mendukung siapapun yang akan PDIP usung dalam Pilgub Jawa Tengah 2024, tak terkecuali Andika Perkasa.

“Ya baik lah, Pak Andika kan kita tahu sempat jadi Panglima TNI. Saya rasa tidak ada masalah siapapun yang dapet rekom. Saya ini kan petugas partai, jadi siapapun yang ditugaskan, saya, yang lain, atau Pak Andika, mesti didukung, support full,” ujar Hendi.

Saat ini, Hendi menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) RI. Pada kesempatan yang sama, Mantan Wali Kota Semarang itu mengatakan jabatannya selaku Kepala LKPP RI usai per 2027 mendatang.

BACA JUGA: Komunikasi ke PKB dan PPP soal Usung Calon di Pilgub Jateng, PDIP: Kami ada Hendi dan Joko Sutopo

Perihal langkah politik, Hendi menyebut saat ini pihaknya masih bergantung pada rekom Pilgub Jawa Tengah 2024.

“Kalau langkah politik kan teman-teman sudah paham, dua bulan yang lalu saya berikthiar untuk bisa ikut kontestasi dengan mendaftar di PDIP. Sekarang tinggal nunggu rekomandasi partai saja, apakah partai menugaskan saya atau tidak,” tegas Hendi.

Hendi tegaskan tak ingin maju Pilwakot Semarang 2024

Ramai dukungan agar Hendi kembali jabat Wali Kota Semarang. Terlebih, pasca Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ‘mengobrak-abrik’ Wali Kota Semarang Hevearita G. Rahayu, PDIP Kota Semarang dinilai kekurangan kader.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan