SEMARANG, beritajateng.tv – Mazda baru saja mengumumkan bahwa sedan listrik terbaru mereka, EZ-6, akan meluncur sebagai produk global. China dan Eropa pun menjadi pasar pertama yang akan menerima kendaraan ini.
Langkah ini menunjukkan bahwa teknologi elektrifikasi mitra Mazda di China, yaitu Changan Automobile, kini siap untuk masuk pasar internasional.
Mazda pertama kali memperkenalkan EZ-6 dalam pameran mobil di Beijing pada awal tahun ini, di mana mereka juga menampilkan konsep SUV listrik bernama Arata.
Namun, EZ-6 akan menjadi fokus utama dengan dua varian, yakni Battery Electric Vehicle (BEV) dan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
Sementara Arata yang memiliki desain menarik masih dalam tahap pengembangan, EZ-6 siap memimpin masa depan kendaraan listrik Mazda.
Salah satu keunikan EZ-6 ialah desainnya yang berupa sedan dengan penggerak roda belakang. Selain itu, mobil listrik ini menjanjikan distribusi bobot sempurna 50:50, yang meningkatkan stabilitas dan kenyamanan berkendara.