Jateng

Fasilitasi Pengembangan Pariwisata, Bank Jateng Dukung Program Desa Wisata di Desa Kambangan, Kabupaten Tegal

×

Fasilitasi Pengembangan Pariwisata, Bank Jateng Dukung Program Desa Wisata di Desa Kambangan, Kabupaten Tegal

Sebarkan artikel ini
Kegiatan Bupati Tilik Desa yang dilakukan oleh Bupati Tegal, Ischak Maulana di Desa Kambangan, Kecamatan Lebaksiu pada Rabu, 16 Juli 2025.

TEGAL, beritajateng.tv – Pemerintah Kabupaten Tegal kembali menggelar kegiatan Bupati Tilik Desa yang kali ini menyambangi Desa Kambangan, Kecamatan Lebaksiu pada Rabu, 16 Juli 2025. Kegiatan yang berlangsung meriah di kawasan ruang terbuka hijau desa ini turut dihadiri berbagai elemen penting, termasuk Pemimpin Bank Jateng Cabang Slawi, Setiyo Aji, yang memberikan dukungan penuh terhadap program unggulan desa setempat, yaitu Desa Wisata.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Tegal, Ischak Maulana, Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati, Ketua DPRD Komisi III, serta jajaran kepala OPD dan masyarakat desa Kambangan. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Kambangan, Imam Wahyudin, menyampaikan bahwa desa mereka sedang mengembangkan program Desa Wisata dengan tujuan utama meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Imam pun berharap dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah Kabupaten Tegal, serta lembaga keuangan dapat mewujudkan visi ini.

“Program Desa Wisata ini sangat penting bagi kami, dan kami berharap dengan adanya dukungan dari Bapak Bupati serta Bank Jateng, kami bisa mengoptimalkan potensi desa ini untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujar Imam Wahyudin.

BACA JUGA: Dukung Koperasi Merah Putih, Bank Jateng Tunjukkan Eksistensi di Forum Kontak Bisnis Magelang

Bank Jateng Hadir sebagai Mitra Keuangan

Dalam acara tersebut, Pemimpin Bank Jateng Cabang Slawi, Setiyo Aji, turut memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan desa wisata ini. Bank Jateng berkomitmen untuk menyediakan fasilitas keuangan yang dibutuhkan oleh desa, mulai dari pembiayaan usaha hingga pendampingan dalam pengelolaan keuangan yang efektif.

Bank Jateng juga berperan penting dalam mendukung BUMDES di Desa Kambangan agar lebih mandiri dan berkelanjutan.

“Sebagai bank yang berfokus pada pemberdayaan ekonomi daerah, kami sangat mendukung program Desa Wisata di Desa Kambangan. Kami percaya bahwa potensi wisata yang ada dapat menjadi sumber pendapatan yang signifikan bagi desa, sekaligus membuka peluang kerja bagi masyarakat setempat. Bank Jateng siap memberikan dukungan pembiayaan agar mereka dapat mengembangkan usaha secara lebih profesional dan berkelanjutan,” jelasnya.

Sebagai lembaga keuangan daerah, Bank Jateng selalu berfokus pada pemberdayaan ekonomi lokal. Misalnya, memberi dukungan terhadap pengembangan UMKM dan program-program berbasis desa. Harapannya, dengan adanya dukungan dari Bank Jateng, Desa Kambangan dapat mengoptimalkan potensi wisata dan meningkatkan pendapatan desa secara signifikan.

BACA JUGA: Hadirkan Inovasi Layanan Keuangan Daerah, Bank Jateng dan Pemkot Tegal Luncurkan E-STS

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan