Survei melibatkan 19.000 responden berusia produktif yang mayoritas berdomisili di DKI Jakarta (15,8%), Jawa Timur (10,9%), Jawa Barat (10,0%), Banten (9,0), Jawa Tengah (8,9%), dan lain-lain.
CEO Jawa Pos Media, Leak Kustiyo, menyampaikan bahwa penghargaan ini memiliki nilai eksklusivitas yang tinggi.
“Penghargaan ini bisa ibaratnya seperti Bitcoin dalam dunia cryptocurrency, karena kelangkaan dan nilai yang Bitcoin miliki.
Kami berharap penghargaan ini dapat memberikan semangat baru bagi penerima. Serta memperkuat komitmen untuk terus menghadirkan yang terbaik bagi masyarakat,” ungkapnya.
BACA JUGA: Kinerja 20 Tahun Berkelanjutan, Bank Jateng Raih Penghargaan Banking Mastery Forum Appreciation
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto, yang terwakili oleh Staf Ahli Bidang Transformasi Digital, Kreativitas, dan Sumber Daya Manusia Kementerian Perekonomian, DR Rizal Edwin Manansang, Ak., M.Sc, mengungkapkan bahwa penghargaan ini merupakan bukti bahwa brand-brand Indonesia mampu bersaing di kancah Internasional.
“Hal ini tidak hanya membanggakan, tetapi juga menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus berinovasi dan meningkatkan daya saing,” ujarnya. (*)
Editor: Farah Nazila