Scroll Untuk Baca Artikel
Kuliner

Bukber di Quest Hotel Simpang Lima Semarang Berhadiah Umroh, Menu Spesial Bertema Little Turkish

×

Bukber di Quest Hotel Simpang Lima Semarang Berhadiah Umroh, Menu Spesial Bertema Little Turkish

Sebarkan artikel ini
Bukber di Quest Hotel Simpang Lima Semarang Berhadiah Umroh, Menu Spesial Bertema Little Turkish
Menu Buka Puasa Bukber di Quest Hotel Simpang Lima Semarang Bertema Little Turkish. (Ellya/beritajateng.tv)

“Tema berbuka puasa ‘Little Turkish’ kami hadirkan untuk memberikan pengalaman berbeda bagi para tamu kami. Kami ingin menciptakan suasana yang istimewa di bulan yang penuh berkah ini. Di mana para tamu dapat menikmati hidangan lezat sambil menikmati kebersamaan dengan keluarga dan teman-teman,” ujarnya.

Menurut dia, para pengunjung dapat menikmati hidangan seperti Shawarma, Nasi Abu Sulaiman, Baba Ghanouse, dan Grill Fish dengan live cooking. Serta beragam kudapan dan hidangan penutup.

“Quest Hotel Simpang Lima Semarang memberikan kejutan istimewa untuk tamu-tamu Little Turkish. Dengan doorprize berupa paket Umrah, emas batangan, dan staycations di Jogja yang akan ada pengundian di akhir periode Ramadhan,” kata dia.

Promo Quest Hotel Simpang Lima Semarang

Selain itu, lanjutnya, Quest hotel juga menawarkan promo buy 10 get 1 free untuk pembelian paket berbuka puasa.

Untuk tamu yang membawa anak-anak berumur 4-8 tahun, tersedia potongan harga 50 persen untuk pembelian paket berbuka puasa.

Paket buka puasa bersama Liltte Turkish Quest Hotel Semarang ini tersedia mulai 10 Maret hingga 8 April 2024. (*)

Editor: Elly Amaliyah

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan