Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

Carlos Fortes Hengkang Ditambah Lucao Absen, Wahyu Prast Siap Kembali Perkuat PSIS Jelang Lawan Arema FC

×

Carlos Fortes Hengkang Ditambah Lucao Absen, Wahyu Prast Siap Kembali Perkuat PSIS Jelang Lawan Arema FC

Sebarkan artikel ini
pemain lokal PSIS | jadwal PSIS | striker PSIS | PSIS Persebaya
Pesepak bola PSIS Semarang Lucas Gama Moreira (kedua kiri) melakukan selebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Minggu, 29 Oktober 2023. (ant)

SEMARANG, beritajateng.tv – Usai berpisah dengan Carlos Fortes, PSIS Semarang kini juga mesti bermain tanpa kehadiran bek andalan, Lucas Gama atau Lucao, dalam pertandingan selanjutnya melawan Arema FC.

Lucao tak akan bisa turut serta dalam laga PSIS kontra Arema FC pada lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin, 5 Februari 2024.

Pada pertandingan menghadapi Arema FC ini, PSIS tak hanya kehilangan Carlos Fortes yang telah hengkang, tetapi juga harus bermain tanpa bek tangguh asal Brasil tersebut.

Pasalnya, Lucao beroleh hukuman akumulasi kartu kuning. Ia mendapat kartu kuning dalam laga kontra Persebaya sehingga tak dapat bermain pada pertandingan selanjutnya, yakni melawan Arema FC.

BACA JUGA: Carlos Fortes Undur Diri Pilih Gabung Klub Abu Dhabi, Yoyok Sukawi: Sudah Didiskusikan, PSIS Tetap Solid

Wahyu Prast siap perkuat PSIS lawan Arema FC

Dengan absennya Lucao, PSIS akan menurunkan pemain lain. Untungnya bagi PSIS, dengan absennya Lucao, bek tengah PSIS, Wahyu Prasetyo, kini telah bisa kembali bermain pada laga melawan Arema FC.

Sebelumnya, Wahyu Prast absen dalam laga menghadapi Persebaya Surabaya karena sedang memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar.

“Insyaallah, saya sudah bisa bermain melawan Arema FC,” ujar Hulk, sapaan akrabnya, Jumat, 2 Februari 2024.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan