Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Daftarkan 50 Bacaleg, DPD PAN Kabupaten Semarang Optimis Peroleh Suara Maksimal

×

Daftarkan 50 Bacaleg, DPD PAN Kabupaten Semarang Optimis Peroleh Suara Maksimal

Sebarkan artikel ini
bacaleg pan
Daftarkan puluhan bacaleg, DPD PAN Kabupaten Semarang merasa yakin mampu memperoleh suara maksimal. (Arie Budi Kristanto Wibowo/beritajateng.tv)

Sedangkan untuk target suara, dari hasil yang pernah mereka capai di Pemilu 2014 ada 52.306 suara. Dan kali ini, ujarnya, targetnya minimal bisa menyamai dari hasil suara yang mereka raih di Pilkada sebelumnya bahkan bisa melebihi.

“Adapun upaya untuk bisa mewujudkan target suara di Pemilu 2024 ini banyak pemilih pemula. Dan ini menjadi sasaran kami untuk bisa mewujudkan target suara kali ini. Karena kami menampilkan bakal calon legislatif ini ada yang usianya 25 tahun. Artinya 50 persen caleg kami banyak yang usia muda,” ujarnya.

Ia pun menambahkan, “Dengan demikian, siasat kami untuk bisa merebut suara milenial ini bisa terwujud karena bacaleg yang kami daftarkan hari ini masih banyak yang usia muda atau caleg muda.”

Bacaleg PAN Kabupaten Semarang Berasalah dari Berbagai Background

Komposisi bacaleg yang DPD PAN Kabupaten Semarang daftarkan berasal dari latar belakang yang beragam.

“Seperti dari aktivis seni budaya, olahraga, pelaku UMKM, pengusaha. Atau orang yang berkecimpung di berbagai organisasi dari berbagai tingkat di Kabupaten Semarang. Harapannya, ketika para caleg ini sudah dikenal, maka suara pemilih dan kursi yang kami targetkan bisa terealisasi,” tandas Sunardi.

Sementara untuk bisa menyasar suara perempuan di DPD PAN Kabupaten Semarang, pihaknya menjelaskan PAN merupakan partai politik yang mendapat suara perempuan paling banyak ketimbang parpol lainnya.

“Termasuk juga untuk calegnya di parpol kami kuota perempuan adalah yang paling banyak daripada partai lain. Oleh sebab itu, suara perempuan ini adalah suara paling stabil di parpol kami dari tahun ke tahun. Oleh sebab itu kami optimis bisa mendapatkan target suara tersebut termasuk dari suara perempuan, karena kami juga menyasar para pelaku UMKM,” jelasnya.

Di sisi lain, berkas pendaftaran bacaleg dari DPD PAN Kabupaten Semarang telah masuk dan ternyatakan sah serta memenuhi syarat untuk masuk ke tahapan berikutnya, yakni verifikasi. (*)

Editor: Mu’ammar Rahma Qadafi

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan