KUDUS, beritajateng.tv – Delapan tim terbaik Hydroplus Piala Pertiwi U-14 & U-16 2025 All Stars melangkah ke babak perempat final setelah menempati posisi dua teratas di fase grup.
Tim-tim tersebut yakni All Stars Jakarta, Sumut, Papua, Kudus, Malang, Tangerang, Bandung, serta Yogyakarta. Laga perebutan tiket semifinal akan berlangsung pada Jumat, 11 Juli 2025 di Supersoccer Arena, Kudus, Jawa Tengah.
All Stars Jakarta tampil dominan dan menyudahi perlawanan All Stars Surabaya dengan skor meyakinkan 4-0. Pujja Keysha Girisuly mencetak dua gol, sementara Tantia Caroline dan Ratu Anindya Zilvana turut mencatatkan namanya di papan skor.
“Saya puas bisa mencetak dua gol. Tim sangat kompak,” ujar Pujja usai pertandingan.
Ricky Riskandi sebagai pelatih All Stars Jakarta memuji semangat anak asuhnya. “Saya tekankan agar mereka bermain santai namun tetap tanggung jawab. Evaluasi terus dilakukan agar siap menghadapi lawan berikutnya,” jelasnya.
Sementara itu, All Stars Surabaya harus angkat koper setelah duduk di peringkat tiga Grup A. Meski gagal lolos, pelatih David Agus Prianto tetap memberi motivasi. “Grup ini sangat berat. Pemain kami tetap berjuang keras,” ucapnya.
Sang kapten, Zian Aisyah Rahmadani juga menyatakan kebanggaannya pada tim. “Menjadi kapten itu berat, tapi saya bangga dengan perjuangan tim ini,” katanya.