Scroll Untuk Baca Artikel
Gaya Hidup

Rekomendasi Drakor dan Tontonan Netflix Agustus 2024, Sayang untuk Dilewatkan

×

Rekomendasi Drakor dan Tontonan Netflix Agustus 2024, Sayang untuk Dilewatkan

Sebarkan artikel ini
Drakor Netflix Agustus 2024
Ilustrasi. Rekomendasi Drakor Netflix Agustus 2024. (Foto: Freepik).

SEMARANG, beritajateng.tv – Agustus sudah di depan mata, Chingu! Seiring datangnya bulan baru, beragam tontonan seru juga siap hadir untuk menemani hari-hari kalian. Netflix telah menyiapkan deretan Drakor dan tontonan bulan Agustus 2024 untuk kalian nikmati. Berikut rekomendasi Drakor dan tontonan Netflix Agustus 2024.

Drakor dan Tontonan Netflix Agustus 2024

The Frog

Kehidupan pria ini hancur kala seorang wanita misterius muncul di rumah pensiunnya pada suatu musim panas. Ia pun terpaksa berpegang teguh pada hal yang paling ia hargai. The Frog dibintangi Kim Yun Seok, Yoon Kye Sang, dan Ko Min Si.

BACA JUGA: 5 Fakta Longlegs, Film Horor Terseram yang Lagi Hits di Bioskop Dunia

The Influencer

Banyak influencer di Korea bersaing untuk menentukan siapa yang memiliki pengaruh paling besar di media sosial. Siapa yang akan mencapai puncak kekuasaan dan status? Jangan lewatkan keseruannya mulai 6 Agustus 2024 di Netflix.

Mission: Cross

Dalam ujian terbesar pernikahan, seorang agen yang kini jadi bapak rumah tangga terjebak dalam misi berbahaya dengan istri detektifnya yang tidak tahu tentang masa lalunya.

Dibintangi Hwang Jung Min, Yum Jung Ah, dan Jeon Hye Jin, Mission: Cross tayang 9 Agustus di Netflix.

Love Next Door

Tayang mulai 17 Agustus, pemain utama Love Next Door yakni Jung Hae In, Jung So Min, dan Kim Ji Eun. Serial ini menghadirkan romansa bak rollercoaster tentang seorang perempuan yang mencoba membenahi kehidupannya yang berantakan.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan