Sayangnya perasaan yang Gani miliki kini hanya ia simpan dalam hatinya. Ia tidak memiliki keberanian yang kuat untuk mengungkapkan perasaan tersebut.
Hingga akhirnya, Hanna menikah dengan seorang pria lain yaitu bernama Arya. Meskipun pernikahan mereka terlihat sempurna di luar, ternyata penuh dengan manipulasi.
BACA JUGA: Coming Soon! Film Horor Kuasa Gelap Siap Tayang di Bioskop pada Bulan Oktober 2024
Hanna tidak mendapatkan kebahagiaan dari pernikahan yang ia jalani bersama Arya. Justru yang ia dapatkan adalah sebuah kekerasan dalam rumah tangga.
Lalu, bagaimana kelanjutan kisah antara Gani dan Hanna? Apakah Hanna akan terus terjebak dalam pernikahannya yang penuh dengan menipulasi tersebut?
Untuk mengikuti perjalanan Gani dan Hanna nantikan jadwal tayangnya di bioskop. Kabarnya film berjudul Sampai Nanti Hanna! bakal hadir menemani kita pada 5 Desember 2024. (*)