Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Jokowi Diminta jadi Jurkam Luthfi-Yasin, Hendrar Prihadi: Kita Akan Hormati Apabila itu Terjadi

×

Jokowi Diminta jadi Jurkam Luthfi-Yasin, Hendrar Prihadi: Kita Akan Hormati Apabila itu Terjadi

Sebarkan artikel ini
Jokowi Jawa Tengah | Dukungan Jokowi Yasin Jokowi Semarang
Ahmad Luthfi-Taj Yasin melakukan pertemuan dengan Jokowi di Solo, Jawa Tengah, Minggu, 27 Oktober 2024. (ant)

“Begitu sudah dapat rekom partai pasti kita punya keinginan untuk berkomitmen tidak membuat partai kita keliru memberikan rekom itu pada kita berdua. Artinya, kami all out untuk bisa berhasil dalam Pilgub Jateng 27 November besok,” tandasnya.

Parpol koalisi Luthi & Yasin minta Jokowi jadi juru kampanye

Kabar sebelumnya, Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, mengaku sejumlah parpol meminta Jokowi menjadi jurkam Luthfi-Yasin.

Hal itu Sudaryono sampaikan usai memimpin rakor Pemenangan bersama Ketua DPD Partai lainnya di Sukoharjo, Minggu, 27 Oktober 2024.

“Nama Jokowi masih menjadi magnet bagi masyarakat Jawa Tengah meski saat ini sudah purnatugas. Kita berharapnya demikian (Jokowi jadi jurkam). Komunikasi sudah ada,” kata Sudaryono.

BACA JUGA: Pengamat Politik Undip Anggap Wajar dan Sah Jokowi jadi Timses Luthfi-Yasin: Dekat Sejak di Solo

Sudaryono mengatakan Jokowi bisa mendongkrak suara Luthfi-Taj Yasin yang bakal berhadapan dengan calon PDIP Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.

“Kami yakin kehadiran beliau bisa menjadi salah satu pendongkrak suara kontestasi Pilgub yang berlangsung head to head,” ujarnya.

Sudaryono meminta semua parpol koalisi bergerak bersama agar tak ada suara pendukung yang tercecer pada hari pencoblosan. Terlebih, dengan target bersama yakni memperoleh 60 persen suara. (*)

Editor: Mu’ammar R. Qadafi

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan