Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Kedekatan Jokowi-Prabowo Mengancam Ganjar? Pengamat: Presiden Cari Pengganti yang Bisa Lanjutkan Program

×

Kedekatan Jokowi-Prabowo Mengancam Ganjar? Pengamat: Presiden Cari Pengganti yang Bisa Lanjutkan Program

Sebarkan artikel ini
Jokowi Prabowo
Pengamat Politik Nur Hidayat Sardini sebagai narasumber di seminar ‘Peningkatan Partisipasi Politik Mahasiswa Melalui Forum Demokrasi’ di Gets Hotel, Kota Semarang, Kamis 7 Juli 2023. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Kedekatan Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Presiden RI Joko Widodo beroleh sorotan banyak pihak. Pasalnya, Jokowi merupakan politisi asal Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, sementara Prabowo tentu saja berbeda partai.

Sebagaimana yang publik ketahui, PDI Perjuangan telah mengusung nama Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo sebagai Bakal calon presiden (Bacapres) dalam Pemilu 2024.

BACA JUGA: Akui Belajar Politik dari Rival, Gerindra Jateng Nilai Hubungan Prabowo-Jokowi Spesial Daripada Menteri Lain

Posisi Jokowi pengamat nilai berada di persimpangan jalan. Terutama, soal kontrak politik antara Ketum PDI perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan Ganjar Pranowo yang memungkinkan Jokowi beralih kepada Prabowo.

“(Apakah mengancam Ganjar?) Kalau itu kan saya melihatnya Pak Jokowi itu berada pada persimpangan. Di satu sisi ada kontrak politik antara Bu Mega dan Pak Ganjar, ini seperti laporan Tempo ya. Pada saat bersamaan kan (Jokowi) ini ga bisa masuk. Karena sudah terkunci oleh itu. Kalau sudah seperti itu kan tidak ada pilihan lain,” ucap pengamat politik Nur Hidayat Sardini (NHS), Kamis 6 Juli 2023.

Jokowi Cari Pengganti yang Bisa Teruskan Programnya, Bisakah Prabowo?

NHS menilai, Jokowi mencari sosok pengganti yang dapat meneruskan tujuan serta programnya selama 2 (dua) periode menjabat. Terlebih, Prabowo Subianto merupakan Menteri Pertahanan yang tergabung dalam Kabinet Indonesia Maju di bawah pimpinan Jokowi.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan