Peristiwa

Korban Kecelakaan di Jrakah Bertambah, Gadis Cilik Ini Sempat Selamat dan Dirawat di Rumah Sakit

×

Korban Kecelakaan di Jrakah Bertambah, Gadis Cilik Ini Sempat Selamat dan Dirawat di Rumah Sakit

Sebarkan artikel ini
korban tewas kecelakaan jrakah
Korban tewas kecelakaan Jrakah bertambah. Salah satu korban yang sempat selamat dan dirawat di RS akhirnya meninggal lantaran luka-luka parah. (Foto: ant)

SEMARANG, beritajateng.tv – Salah seorang korban yang sempat selamat dalam kecelakaan Jrakah pada Rabu (7/6/2023) berakhir meninggal dunia. Sehingga, korban tewas kecelakaan Jrakah pun kini bertambah menjadi tiga orang.

Pasalnya, SGRU (10 tahun), korban meninggal kecelakaan Jrakah, akhirnya meninggal lantaran luka-luka parahnya yang ia alami sehari sebelumnya.

BACA JUGA: Kecelakaan di Jrakah Timbulkan Korban Jiwa, Begini Kronologi Truk Muatan Tanah Oleng Hingga Timpa Mobil Agya

Mulanya, ia menjalani perawatan di rumah sakit usai terevakuasi dari TKP di depan Bank Mandiri KCP Ngaliyan.

Ia bersama tiga orang lainnya menjadi korban terjepit truk pengangkut pasir yang terguling dan menabrak mobil Agya yang ia tumpangi.

BACA JUGA: Kecelakaan di Jrakah Semarang, Anak Ini Selamat Meski dalam Mobil Tertimpa Truk

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan