Otomotif

Selisih Rp8,5 Juta, Begini Perbandingan Fitur dan Desain Vespa Sprint Tech vs Primavera S

×

Selisih Rp8,5 Juta, Begini Perbandingan Fitur dan Desain Vespa Sprint Tech vs Primavera S

Sebarkan artikel ini
Vespa Sprint Primavera
Vespa Sprint dan Primavera. (Foto: YouTube/iBejo Channel)

Namun, Sprint unggul berkat speedometer full digital serta sistem smart key yang meningkatkan kemudahan dan keamanan. Fitur smart key ini jadi salah satu faktor utama yang bikin harga Sprint lebih tinggi.

Perbandingan tampilan Vespa Sprint vs Primavera

Dari sisi desain, perbedaan terlihat pada detail bodi. Sprint memiliki pelek berbentuk heksagonal yang menegaskan kesan tegas.

Sedangkan Primavera memakai desain bintang bundar yang menonjolkan sisi lembut. Selain itu, spakbor Sprint tanpa tanduk, berbeda dari Primavera yang masih membawa elemen klasik tersebut.

Soal warna, Primavera S tampil lebih berani. Varian hijau muda yang disebut “hijau klepon” mendapat banyak pujian karena tampil segar dan feminin.

BACA JUGA: Tampilan Retro Mirip Vespa, Honda NS150LA Usung Spesifikasi Modern, Cek Fitur-Fiturnya

Sementara Sprint Tech lebih memilih warna netral yang menonjolkan aura sport. Keduanya menawarkan jok premium berbalut kulit halus dengan aksen warna senada bodi.

Harga resmi Vespa Primavera S tercatat sekitar Rp63,6 juta, sedangkan Vespa Sprint Tech mencapai Rp72,1 juta. Untuk uang muka, dealer menawarkan DP mulai Rp8 juta.

Dengan fitur canggih, desain elegan, serta performa identik, Vespa tetap membuktikan diri sebagai simbol gaya hidup berkelas bagi para penggemarnya. Maka tinggal pilih, mau tampil klasik atau sporty? (*)

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan