Bagi teman-teman yang beragama Islam dan tidak bisa bermain dengan anjing, tak perlu khawatir karena anjing dan kucing menggunakan ruangan yang berbeda. Untuk cafe kucing terletak di lantai 1, sedangkan anjing berada di ruangan sebelahnya. Selain itu, juga terdapat area playground yang cukup luas di lantai 2 yang dipakai untuk area bermain anjing.
Hingga saat ini, terdapat 7 anjing dan 7 kucing di The Fur Season yang siap bermain bersama pengujung. Pengunjung juga bisa membawa hewan peliharaanya untuk dapat bermain di sini dengan syarat bebas kutu, sehat dan tidak agresif. Menu yang ditawarkan di Dog & Cat Cafe pun beragam, mulai dari macaroons cake, strawberry cheese cake, hingga croissant.
Berlokasi di Jalan Kenconowungu Tengah I Nomor 32, Karangayu, Kecamatan Semarang Barat, jam operasional The Fur Season Semarang mulai 11.00 WIB hingga 18.00 WIB. Pengunjung dapat menikmati dessert dan bermain bersama hewan tanpa minimal pembelian (*).
Editor: Andi Naga Wulan.