Otomotif

Usai Rilis Pajero Sport Elite, Mitsubishi Bakal Hadirkan Triton Terbaru ke Indonesia, Ini Spesifikasinya

×

Usai Rilis Pajero Sport Elite, Mitsubishi Bakal Hadirkan Triton Terbaru ke Indonesia, Ini Spesifikasinya

Sebarkan artikel ini
Mitsubishi Triton
Tampilan mobil All new Mitsubishi Triton. (Foto: Mitsubishi Motors)

Dari segi desain, Mitsubishi Triton baru ini mengadopsi tampilan Dynamic Shield khas Mitsubishi dengan fasia depan yang lebih tegas dan tangguh.

Lampunya berlapis dengan DRL di bagian atas, lampu utama di bawahnya, dan lampu kabut proyektor kecil di bagian paling bawah.

Garis desain tegas di samping memperkuat kesan tangguh dan maskulin, serta ukuran yang lebih besar daripada pendahulunya.

Konsep desain bertajuk Beast Mode ini memadukan tampilan modern dengan fungsi utama sebuah pick up truck.

BACA JUGA: Bodi Tangguh Serta Bak Luas, Begini Spesifikasi Mobil Mitsubishi Triton 2023, Harga Mulai Rp280 Jutaan

Bagian dalam Triton juga mengalami perubahan total dengan layout dashboard yang lebih mewah dan berkarakter. Penggunaan materialnya pun halus dan ada aksen aluminium.

Fitur-fitur canggih seperti head unit layar sentuh, panel meter digital kombinasi analog, AC digital, dan setir berlapis kulit melengkapi kenyamanan pengemudi.

Secara mekanis, Triton baru memiliki rangka sasis yang 40 persen lebih rigid dan 65 persen lebih besar. Selain itu, mesin 2.442 cc Clean Diesel membuatnya lebih ramah lingkungan.

Fitur-fitur off-road seperti sistem penggerak 4WD dengan Easy Select 4WD atau Super Select 4WD-II dan mode penggerak Normal, Eco, Snow, Gravel, Mud, Sand, dan Rock membuatnya siap menghadapi medan ekstrem.

Tak hanya itu, Triton baru juga terpasangi dengan ADAS, Active Yaw Control, Multi Around View Monitor, dan Driver Monitoring System. (*)

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan