KUDUS, beritajateng.tv – Warga Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, digemparkan dengan kabar dugaan percobaan penculikan terhadap seorang siswa sekolah dasar (SD) di Kecamatan Kota.
Peristiwa ini dugaan kuat terjadi saat jam pulang sekolah dalam sebulan terakhir dan membuat banyak orang tua resah.
Menanggapi hal itu, Kapolsek Kudus Kota AKP Subkhan menegaskan bahwa pihaknya sudah menindaklanjuti laporan tersebut dengan melakukan penyelidikan dan pemeriksaan lapangan.
“Sudah kami tindak lanjuti. Kami menghimpun keterangan dari pihak sekolah dan memeriksa rekaman CCTV di sekitar lokasi,” ujar Subkhan, Rabu 12 November 2025.
BACA JUGA: Marak Kasus Penculikan Siswa SD, Dinas Pendidikan Semarang Bentuk Satgas dan Perkuat Koordinasi Sekolah
Namun, berdasarkan hasil sementara, polisi belum dapat menyimpulkan bahwa kejadian tersebut merupakan percobaan penculikan. “Masih berupa asumsi dan belum cukup kuat untuk dijadikan dasar dugaan penculikan,” tambahnya.













