Jateng

Siaga Bencana 2026: Wali Kota Salatiga Perintahkan Langkah Cepat Cegah Puting Beliung dan Longsor

×

Siaga Bencana 2026: Wali Kota Salatiga Perintahkan Langkah Cepat Cegah Puting Beliung dan Longsor

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan
Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan saat memipin rapat koordinasi siaga kebencanaan Kota Salatiga. (dok. Pemkot Salatiga)

SALATIGA, beritajateng.tv – Sebut potensi bencana hidrometeorologi bakal meningkat pada periode Januari – Februari 2026, Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan minta komponen tanggap kebencanaan di daerahnya untuk siaga.

Demikian halnya dengan langkah serta upaya pencegahan juga terus di tingkatkan, agar berbagai risiko dampak kerusakan yang di alami warga di wilayah Kota Salatiga bisa di minimalisir.

Misalnya melalui upaya pemangkasan pohon – pohon yang kondisinya sudah cukup membahayakan. Sesuai dengan syarat dan standar keamanan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Salatiga.

“Sehingga berbagai potensi kerusakan yang bisa timbul akibat angin puting beliung dapat dicegah dan dihindarkan,” jelas wali kota dalam keterangan teetulis, di Salatiga, Jumat 21 November 2025.

Selain potensi bencana angin piting beliung, Robby juga menekankan pentingnya pemetaan serta mitigasi kawasan rawan bencana tanah longsor. Serta mekanisme evakuasi sementara warga jika terjadi pergerakan tanah.

BACA JUGA: Bencana Alam Ancam Jateng Selama Musim Hujan, BMKG: Potensi Banjir di Pegunungan Hingga Angin Kencang

Termasuk penertiban bangunan liar dan pembersihan badan sungai untuk mencegah terjadinya banjir. “Masyarakat juga harus di edukasi terkait bangunan yang berpotensi memicu bencana,” katanya.

Wali kota juga menyampaikan, langkah-langkah pencegahan yang harus terlaksa ini merupakan tindak lanjut rakor kesiapsiagaan bencana bersama Gubernur Jawa Tengah, baru-baru ini.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan