SEMARANG, beritajateng.tv – Siapa nih yang suka makan bakso meski harus rela mengantri cukup lama?
Bakso merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang kerap menjadi pilihan publik untuk jadi santapan yang enak dan segar.
Bagaimana tidak, makanan khas Malang ini khas dengan kuah dan bumbu yang menyegarkan. Apalagi, bila disantap saat sedang hujan.
Maka dari itu, tak sedikit warganet Tanah Air yang rela menunggu hingga berjam-jam di kedai bakso maupun bakso keliling demi menyantap semangkuk bakso.
Namun, ada kalanya kita lelah dan ingin mencoba membuat semangkuk bakso mercon sendiri di rumah.
Setelah baca artikel ini, kamu tidak perlu mengantri lagi karena kami akan bagikan resep bakso mercon anti gagal.
Dengan begitu kamu dapat membuatnya sendiri di rumah tanpa harus ngantri lama di warung bakso.
Mengutip dari buku yang berjudul “Resep Favorit Keluarga Ala Dapur Bunda Nina” bahwa terdapat beberapa langkah untuk membuat bakso mercon.
BACA JUGA:Gak Perlu Ngantri Lagi! Ternyata Ini Resep Rahasia Mie Gacoan yang Bikin Nagih
Resep Bakso Mercon Anti Gagal
Pertama sebelum membuat bakso mercon, kita siapkan terlebih dahulu beberapa bahan yang kamu perlukan.
Bahan-bahan makso mercon tersebut terdiri dari 500 g daging sapi tanpa lemak dalam keadaan sudah digiling.
Berikutnya 125 g tepung kanji/tapioka, 1 putih telur dan 1 sdm bawang merah goreng, 1 sdm bawang putih goreng, 2 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, 1/2 sdt gula pasir, dan yang terakhir 150 g es batu.
Selain bahan tersebut kita juga perlu siapkan untuk bahan sambalnya yaitu 20 buah cabai rawit, 1 sdt garam yang terakhir 1/2 sdt gula pasir.