Scroll Untuk Baca Artikel
Kesehatan

Ketagihan Makan Seblak, Ribuan Remaja Putri Alami Anemia

×

Ketagihan Makan Seblak, Ribuan Remaja Putri Alami Anemia

Sebarkan artikel ini
Seblak Semarang
Ilustrasi jajanan seblak. (foto: instagram/@rahayurachman)

KARAWANG, beritajateng.tv – Warganet tengah dihebohkan dengan kabar soal ribuan remaja putri yang mengalami anemia di Kabupaten Karawang, Jawa Barat. 

Adapun hal ini diungkap oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Karawang. Penyebab dari anemia ini pun karena pola makan yang tidak sehat dan tak memperhatikan kandungan gizi.

Salah satu kebiasaan buruk tersebut adalah makan seblak.

“Mereka lebih suka jajan daripada mengonsumsi makanan bergizi,” kata Kepala bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Karawang, dr. Nurmala Hasanah kepada media pada Rabu, 15 Januari 2025.

“Sering mengonsumsi mie bakso dan seblak, di tambah menstruasi yang terlalu banyak menyebabkan kekurangan asupan nutrisi dan serat,” imbuhnya.

BACA JUGA: Penggemar Seblak Merapat! Berikut Rekomendasi Tempat Nyeblak di Semarang dengan Rasanya Super Nagih

Laporan ribuan remaja putri yang menderita anemia tersebut merupakan hasil skrining kesehatan yang Dinas Kesehatan Karawang lakukan sepanjang tahun 2024.

Tahun lalu, Dinas Kesehatan Karawang melakukan skrining pemeriksaan kesehatan kepada 33.106 remaja putri.

Hasilnya, ada 8.861 remaja putri yang mengalami masalah kesehatan anemia.

Sebanyak 346 mengalami anemia berat, 3.268 anemia sedang, dan 5.247 anemia ringan.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan