Scroll Untuk Baca Artikel
Gaya Hidup

Begini Tata Cara Mendaftar BUMN 2024, Lengkap dengan Link Pendaftarannya

×

Begini Tata Cara Mendaftar BUMN 2024, Lengkap dengan Link Pendaftarannya

Sebarkan artikel ini
BUMN 2024
BUMN 2024. (Foto: Freepik)

SEMARANG, beritajateng.tv – Pada tahun 2024, program Rekrutmen Bersama BUMN menawarkan 688 posisi lowongan dari lebih dari 100 perusahaan BUMN yang berpartisipasi. Dari jumlah tersebut, hanya 1.830 individu yang akan keterima, dengan berbagai tingkat jabatan dan usia maksimal pendaftar adalah 35 tahun.

Kabar tersebut tentu merupakan sebuah peluang besar bagi para calon pendaftar yang sudah menantikannya cukup lama. Terlebih lagi mereka yang sebelumnya sempat tidak lolos sehingga bisa mencobanya kembali pada tahun ini.

Bagi kamu yang minat untuk daftar tapi bingung bagaimana caranya, baca artikel ini sampai selesai. Karena beritajateng.tv akan bagikan informasi penting tersebut mulai dari tata cara pendaftaran hingga jadwal penting mengenai rekrutmen BUMN 2024.

Tata Cara Pendaftaran BUMN 2024

Calon pelamar hanya bisa mengajukan lamaran melalui situs web resmi https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id dengan mengikuti panduan pendaftaran yang sudah tersedia. Tidak ada opsi lain yang tersedia untuk mengirimkan aplikasi.

BACA JUGA: Jurusan Kuliah ini Ternyata Berpeluang Besar Keterima di BUMN, Cek Buruan!

Setiap pelamar harus memiliki alamat email pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif agar dapat mengikuti proses seleksi. Penggunaan alamat email atau nomor telepon orang lain atau dari kantor tidak boleh selama proses pendaftaran berlangsung.

Tidak ada fasilitas untuk mengubah atau memperbaiki data atau dokumen yang telah diajukan oleh pelamar. Oleh karena sebelum melakukan pendaftaran pastikan terlebih dahulu berkas seperti KTP, ijazah, transkip nilai, SKCK, surat rekomendasi dan dokumen tambahan lainnya seperti sertifikat.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan