SEMARANG, beritajateng.tv – Bagaimana sosok Meita Irianty yang viral usai ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan balita di Daycare Depok?
Meita Irianty, influencer yang kini menjadi objek perbincangan publik usai beredarnya sebuah rekaman CCTV di media sosial.
Adapun di dalam rekaman tersebut, tampak Meita Irianty yang melakukan tindakan kekerasan terhadap balita yang dititipkan di Daycare miliknya.
Melansir dari akun Instagram @omisi.co, Meita terlihat menarik hingga memukul korban berkali-kali. Akibatnya, korban mengalami trauma hingga luka lemar pada bagian dada panggung.
BACA JUGA: Meita Irianty Influencer yang Terciduk Siksa Anak Daycare Kini jadi Tersangka
Mengetahui perlakuan Meita, orang tua korban melapor ke Polres Depok pada Senin, 29 Juli 2024.
Lantas, siapakah sosok Meita ini? Berikut ulasannya yang beritajateng.tv kutip dari beberapa sumber.
Profil
Meita Irianty, yang akrab dengan sapaan Tata adalah seorang influencer di bidang parenting dan pengusaha daycare.
Ia pernah menempuh pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Yayasan Pharmasi dan melanjutkan studi di fakultas manajemen di Universitas Terbuka. Namun, saat ini statusnya adalah mahasiswa nonaktif atau sedang cuti.