Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Sebut Mesin Partai Telah Siap, Gerindra Semarang Resmi Usung Gibran jadi Bacawapres Prabowo Lewat Rapimcab

×

Sebut Mesin Partai Telah Siap, Gerindra Semarang Resmi Usung Gibran jadi Bacawapres Prabowo Lewat Rapimcab

Sebarkan artikel ini
gerindra semarang
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Semarang, Heri Pudyatmoko (tengah), didampingi jajaran pimpinan DPC Partai Gerindra saat membuka rapat pimpinan cabang (rapimcab) di Semarang, Selasa, 10 Oktober 2023. (ant)

SEMARANG, beritajateng.tv – Partai Gerindra Kota Semarang mengusulkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

“Kami menerima usulan dan aspirasi kawan-kawan, baik kader, struktural, maupun sayap partai mengenai konstelasi politik hari ini,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Kota Semarang, Heri Pudyatmoko, di Semarang, Selasa, 10 Oktober 2023.

Oleh sebab itu, kata Heri, Partai Gerindra Kota Semarang menggelar rapat pimpinan cabang (rapimcab). Hal itu guna menghasilkan keputusan yang strategis terkait dengan Pilpres 2024, yakni usulan bakal cawapres.

Rapimcab DPC Partai Gerindra Kota Semarang dihadiri perwakilan dari seluruh ranting, pengurus anak cabang, dan organisasi sayap Gerindra, seperti Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) dan Perempuan Indonesia Raya (Pira).

BACA JUGA: Akui Undang Gibran Sebagai Eksekutif, DPD Gerindra Jateng-DIY Gelar Konsolidasi Daerah di Sukoharjo Minggu Ini

“Rapimcab hari ini disepakati bahwa DPC Partai Gerindra Kota Semarang mendukung dan mengusung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan capres dan cawapres pada Pilpres 2024,” tuturnya.

Menurutnya, Gibran yang juga putra sulung Presiden RI Joko Widodo mereka nilai mewakili kaum muda atau milenial yang menjadi pelengkap senioritas Prabowo yang selama ini telah malang melintang di dunia politik maupun kemiliteran.

“Yang pasti perpaduan antara yang senior dan yang lebih muda, perwakilan milenial. Pemilih dari milenial sangat luar biasa. Dan kalau ngomong negara, ya, di pundak pemuda bisa maju atau tidak ke depannya,” katanya.

DPC Gerindra Semarang bakal sampaikan hasil keputusan Rapimcab ke DPW Jateng

Hasil dari rapimcab tersebut berikut kesepakatan secara tertulis telah tertandatangani oleh perwakilan elemen dan sayap partai. Ia mengaku pihaknya akan menyampaikan itu kepada DPP melalui DPW Partai Gerindra Jawa Tengah.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan