Sebagai pelengkap makanan, minuman jasmine tea masih menjadi favorit para pengunjung. Uniknya, pengunjung dapat melakukan free refill jasmine tea sepuasnya tanpa dikenakan tambahan biaya.
Mencicipi Chinese Food, Inspirasi Semangkuk Buatan Ibu
Salah satu pengunjung Fu Shou Noodle Club menuturkan pengalamannya saat mencicipi bakmie goreng masa remaja yang menjadi andalan di restoran tersebut.
“Porsinya banyak sih ya, banyak banget malah, kayanya ini berdua juga bisa. Terus rasanya enak juga, tipe-tipe bakmie yang cenderung gurih manis lah,” tutur pengunjung Fu Shou Noodle Club Ayu (22) kepada beritajateng.tv, Minggu 22 April 2023.
Menelisik situs resmi milik Fu Shou Noodle Club, restoran ini bermula dari owner yang menyebut dirinya ‘Koko’ tersebut merindukan semangkok mie yang biasa dibuatkan oleh ibunya saat ia kecil. Mendapat antusiasme yang besar dari warga lokal dan wisatawan asing, noodle bar ala chinese food ini memiliki cabang lainnya yang berlokasi di daerah Kuta.
Tentunya, menjajal noodle bar dengan citarasa chinese food yang autentik ini dapat menjadi opsi lain jika bosan dengan masakan khas Bali saat berwisata di daerah Ubud. Pengunjung dapat menikmati hidangan dengan merogoh kocek mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 48 ribu rupiah. Tertarik mencobanya? (*).
Editor: Andi Naga Wulan.