Semarang, 17/1 (BeritaJateng) – Duta Besar (Dubes) Inggris Owen Jenkis menunjukkan ke kagumannya saat kunjungan kerja ke Kota Lama Semarang, Selasa (17/1).
Owen Jenkis merasa takjub dengan revitalisasi Kota Lama yang dilakukan oleh pemerintah kota (Pemkot) Semarang. Menurutnya, kota lama memiliki banyak potensi besar, sehingga kolaborasi nantinya dengan pemerintahan Inggris akan membuat lebih berkembang.
“Saya sangat senang dapat berkunjung di Kota Lama Semarang, ini merupakan pertama bagi saya dalam kunjungan kerja. Setelah berkeliling saya sangat terkesan dengan Kota Lama Semarang, ini merupakan kreatif hub atau pusat industri kreatif yang sangat bagus sekali,” ungkap Owen saat wawancara bersama media di Taman Srigunting Kota Lama Semarang.
Menurutnya, kunjungan kami ke Kota Lama ini merupakan hubungan antara Inggris dengan Pemerintah Kota Semarang, dan dilihat ada potensi yang sangat besar dan ditingkatkan kolaborasinya dengan Pemerintah Inggris.
“Banyak sekali potensi besar yang dapat ditingkatkan bersama Pemerintah Inggris, terutama dalam bidang transportasi yang mana menindaklanjuti MoU kami dengan Kementrian Perhubungan RI, dengan sistem transportasi dan area-area lain yang kami jajaki selain Kota Lama Semarang,” ucapnya.
Selain itu, Dubes Inggris Owen Jenkis menjelaskan bahwa tak hanya transportasi saja, namun pendidikan, industri kreatif, dan pariwisata.