Peristiwa

Hindari Macet! Ini Rekayasa Lalu Lintas dan Lokasi Parkir Saat Peringatan Pertempuran Lima Hari di Semarang

×

Hindari Macet! Ini Rekayasa Lalu Lintas dan Lokasi Parkir Saat Peringatan Pertempuran Lima Hari di Semarang

Sebarkan artikel ini
Hindari Macet! Ini Rekayasa Lalu Lintas dan Lokasi Parkir Saat Peringatan Pertempuran Lima Hari di Semarang
Pengumuman resmi Dishub Kota Semarang terkait pelaksanaan Peringatan Pertempuran Lima Hari di Semarang. (Humas Pemkot)

SEMARANG, beritajateng.tv – Dinas Perhubungan Kota Semarang berencana menerapkan rekayasa lalu lintas di sejumlah ruas jalan utama selama pelaksanaan Peringatan Pertempuran Lima Hari di Semarang (PPLHS) 2025.

Kebijakan ini untuk mendukung kelancaran dan keamanan acara peringatan pertempuran lima hari di Semarang. Kegiatan akan berlangsung di kawasan Tugu Muda dan Museum Mandala Bhakti, Selasa, 14 Oktober 2025 mulai pukul 18.00 WIB.

Kadishub Kota Semarang, Kusnandir, melalui pengumuman resmi di akun @dishubkotasmg, menyampaikan bahwa penutupan jalan akan mulai sejak pukul 17.00 WIB hingga acara selesai.

Beberapa ruas jalan yang terdampak antara lain Jalan Mgr. Soegijopranoto, Jalan Dr. Soetomo, Jalan Pandanaran, dan Jalan Pemuda.

Selain untuk pelaksanaan utama, pengalihan arus juga akan dilakukan sehari sebelumnya pada Senin, 13 Oktober 2025, saat gladi bersih berlangsung di lokasi yang sama.

BACA JUGA: Peringatan Pertempuran Lima Hari Semarang 2025 Lebih Meriah, Ada Teatrikal Diiringi Orkestra dan Kembang Api

Petugas Dinas Perhubungan akan berjaga di berbagai titik untuk mengatur lalu lintas dan mengarahkan pengguna jalan agar tidak terjadi kemacetan.

Untuk memudahkan masyarakat yang ingin menyaksikan rangkaian acara. Dinas Perhubunban telah menyiapkan beberapa kantong parkir resmi di sekitar area Tugu Muda.

Lokasi parkir tersebut berada di Pasar Bulu, Kampus Udinus, Gereja Katedral, dan deretan ruko di kawasan Jalan Pandanaran.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan