Scroll Untuk Baca Artikel
JatengNews Update

HUT Disinfolahtad Ke-46, Berharap Anggota Kedepankan Pengetahuan dan Ilmu

×

HUT Disinfolahtad Ke-46, Berharap Anggota Kedepankan Pengetahuan dan Ilmu

Sebarkan artikel ini
HUT Disinfolahtad Ke-46, Berharap Anggota Kedepankan Pengetahuan dan Ilmu

Semarang, 8/3 (BeritaJateng.tv) – Peringati HUT Dinas Informasi dan Pengolahan Data Angkatan Darat (Disinfolahtad) ke – 46, Kainfolahtadam IV/Diponegoro Kolonel Inf Drs. Hardi Darmawan ikuti video conference (Vidcon) dengan Kadisinfolahtad Brigjen TNI Fitry Taufiq Sahary, S.E., M.M., di Aula Infolahtadam IV/Diponegoro, Selasa (08/03/2022).

Kegiatan yang diikuti seluruh jajaran Infolahta TNI AD ini mengangkat tema “Insan Infolahta TNI Angkatan Darat yang solid, profesional dan adaptif dalam mendukung reformasi struktural melalui sistem pemerintahan berbasis elektronik”.

Melalui sambutannya Kadisinfolahtad berharap agar kedepannya Disinfolahta dapat lebih meningkatkan kualitas pengabdian kepada bangsa dan negara, terlebih kepada TNI AD.

Insan Infolahta diharapkan mampu meningkatkan soliditas dan jiwa korsa sesama institusi Infolahta TNI AD sehingga dapat meningkatkan peran, tugas dan fungsi keinfolahtaan dalam mendukung reformasi struktural dengan membudayakan penggunaan sistem informasi pemerintahan yang berbasis elektronik.

Tinggalkan Balasan