Adapun penyebab dari kebakaran ini masih belum diketahui.
“Penyebab kebakaran belum dapat dipastikan, namun tim pemadam kebakaran Kota Pekalongan segera mengerahkan sejumlah armada dan personel untuk memadamkan api.
“Selain dampak material yang signifikan, tidak ada laporan korban jiwa dalam kejadian ini. Sampai dengan pagi ini masih proses pemadaman,” tulis akun tersebut,” tulis akun tersebut.
BACA JUGA: Rumah Warga Kena Bencana Longsor, Bupati Semarang Salurkan Bantuan Guna Renovasi Rumah
Salah satu warga Panjang Wetan, Arul, mengatakan bahwa api mulai membesar sejak sekitar pukul 02.30 WIB.
“(Awalnya) Sekitar jam dua terjadi. Itu api dari kapal yang sebelah sana, bendungan baru. Itu jam setengah tiga mulai membesar. Ada satu kapal yang sudah terbakar bergeser sendiri ke kapal-kapal penampung, hingga terbakar semua,” kata Arul, Selasa 12 November 2024. (*)