“PSIS melangsungkan latihan perdana setelah masa libur Natal dan Tahun Baru. Masih melibatkan pemain lokal karena pemain asing serta pelatih yang pulang telah membuat kesepakatan untuk tiba di Indonesia pada pekan depan. Mereka telah berkomitmen untuk menjaga kondisi fisik mereka selama liburan. Selamat kembali kepada seluruh pemain, saatnya kembali bekerja keras untuk menghadapi sisa kompetisi,” ujar Yoyok, belum lama ini.
BACA JUGA: Luncurkan Aplikasi PSISFC+, PSIS Semarang Permudah Pembelian Tiket Pertandingan, Begini Caranya
“Untuk sementara waktu, tim akan coach Ridwan bimbing dalam menjalankan program yang coach Gilbert susun,” imbuhnya.
Sementara itu, Muhammad Ridwan yang memimpin latihan juga menjelaskan bahwa program latihan yang ia terapkan saat ini adalah kelanjutan dari program rancangan pelatih kepala, Gilbert Agius.
“Kami masih dalam proses adaptasi pascalibur. Kami menjalankan program yang telah coach Gilbert susun secara bertahap untuk meningkatkan kondisi fisik setelah masa libur,” tandas Ridwan. (*)