Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

Manajemen Ungkap Alasan Sebenarnya PSIS Tak Ikut Piala Presiden, Singgung Slot Pemain Asing Terakhir

×

Manajemen Ungkap Alasan Sebenarnya PSIS Tak Ikut Piala Presiden, Singgung Slot Pemain Asing Terakhir

Sebarkan artikel ini
Pertandingan PSIS
Sesi PSIS Talk bersama manajemen dan pelatih PSIS Semarang, Selasa, 30 Juli 2024. (Foto: YouTube/PSIS OFFICIAL)

SEMARANG, beritajateng.tv – Dalam sesi PSIS Talk di YouTube PSIS TV Official, manajemen PSIS Semarang membeberkan alasan sebenarnya timnya tak turut pertandingan Piala Presiden.

Putri CEO PSIS Semarang, Cantya, dari tim manajemen beserta Coach Gilbert Agius berbagi pandangan mereka terkait situasi ini.

Cantya mengungkapkan, PSIS Semarang tak berpartisipasi dalam Piala Presiden lantaran pihaknya memang tak menerima undangan dari penyelenggara.

“Meskipun, klub sudah siap dengan segala persiapan. Termasuk, mendapatkan lisensi dan mempersiapkan pemain, PSIS tidak penyelenggara undang sehingga tidak bisa ikut bertanding,” ujar Cantya, Selasa, 30 Juli 2024.

BACA JUGA: Sekali Lagi Gelar Laga Uji Coba Pramusim, PSIS Semarang Siap Hadapi Persekat Tegal dari Liga 2

Ia menekankan, kesiapan tim tidak menjadi masalah, akan tetapi PSIS kehiangan kesempatan untuk berpartisipasi guna mengetes kemampuan tim.

Sementara iu, Agius menyatakan partisipasi dalam Piala Presiden sebenarnya bisa menjadi ujian berharga bagi tim. Sebab, hal itu memungkinkan PSIS untuk mengukur kekuatan dan kelemahan mereka atas tim Liga 1 lainnya.

“Namun, tim harus menyesuaikan rencana dan fokus pada pertandingan persahabatan untuk menjaga tingkat kesiapan,” turur Agius.

Tak turut Piala Presiden, PSIS fokus pertandingan uji coba pramusim

Cantya juga menekankan, meskipun tak ikut Piala Presiden, persiapan PSIS Semarang untuk Liga 1 musim depan tetap berjalan lancar.

Tim telah menyesuaikan dengan menjadwalkan pertandingan uji coba untuk memastikan mereka siap menghadapi Liga 1 yang akan datang.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan