Yang paling terasa dalam film ini adalah cerita yang ringan dan dekat dengan kehidupan sehari-hari, terutama mengenai hubungan pacaran yang sudah lama tetapi belum ada lamaran.
BACA JUGA: Berikut Rekomendasi Film Horor Terbaru 2024, Siap Tayang Bulan Oktober di Bioskop Indonesia
Dari adegan pembuka hingga akhir film, penonton dapat merasa terhubung dengan kisah yang hadir. Menariknya, cerita para pemeran pendukung juga tak kalah menarik untuk disaksikan.
Meskipun tidak bisa membocorkan banyak, dinamika antara Rahayu dan Akmal berhasil menghangatkan suasana di tengah komedi yang ada. Penonton juga bisa menikmati tawa kecil dari lelucon yang terlontarkan oleh para pemeran pendukung.
Agus Mulyadi, yang turut bermain dalam film ini, berhasil mencuri perhatian. Peran-peran kecil dalam Seni Memahami Kekasih mendapatkan porsi yang tepat dan berkontribusi dalam membangun suasana selama sekitar 1,5 jam durasi film.
Supaya tidak penasaran bagaimana kisah selengkapnya seputar film tersebut, cus buruan nonton di bioskop ya. (*)