SEMARANG, beritajateng.tv – Saat drakor S Line mencapai akhir kisahnya, hati para penonton hancur sekaligus penasaran. Sosok Lee Gyu‑jin yang diperankan oleh Lee Da‑hee akhirnya terbuka sebagai dalang dari fenomena S‑Line.
Akan tetapi, ending drakor S Line meninggalkan jejak teori panjang yang menarik dijelajahi. Lantas, siapakah sebenarnya sosok Lee Gyu-jin yang menyamar sebagai guru tanpa S Line?
Awal Misteri, Guru Tanpa S‑Line
Di tengah karakter lain yang memiliki garis merah (S Line) di atas kepala, Gyu‑jin justru tampak netral tanpa garis itu. Penonton sejak awal merasa bahwa ada sesuatu yang menarik perhatian tersembunyi dalam sosoknya. Perannya sebagai guru yang tenang namun menyimpan aura misterius membuatnya terus dicurigai.
BACA JUGA: Spill Episode 6, Drakor S Line Tamat dengan Ending Absurd?
Penghasut S Line
Terbongkarnya identitas Gyu‑jin sebagai pengatur distribusi kaca yang membuat orang lain bisa melihat S‑Line mengungkap sisi fanatiknya. Ia bukan sekadar guru biasa, tetapi hadir seolah menjadi sosok penting bak penguasa alam yang percaya bahwa manusia harus menghadapi semua garis merah dari masa lalu.
Bahkan, ia menuntun mereka pada pembunuhan Menurutnya, orang bisa “reborn” kalau garis S Line mereka lenyap seluruhnya.
Adegan Simbolik
Pada episode 6, pertempuran klimaks terjadi di atap gedung sekolah. Hyun‑heup (Arin) akhirnya melawan Gyu‑jin. Saat Gyu‑jin hendak menikamnya, darah Hyun‑heup melayang membentuk bola merah besar yang kemudian meledak menjadi jutaan S‑Line yang menjalar ke seluruh langit malam.
Itu menjadi simbol bahwa rahasia dan dosa masa lalu kini terekspos bagi seluruh dunia. Dalam momen itu, Gyu‑jin tampak croaked, tapi final twist muncul setelahnya.
BACA JUGA: Ending Absurd, Apakah Drakor S Line Bakal Lanjut Season 2?