Scroll Untuk Baca Artikel
Pariwisata

No Tipu-tipu! Berikut Ini Daftar 5 Wisata Jogja yang Realitanya Sesuai Ekspektasi Kamu

×

No Tipu-tipu! Berikut Ini Daftar 5 Wisata Jogja yang Realitanya Sesuai Ekspektasi Kamu

Sebarkan artikel ini
wisata jogja sesuai ekspektasi
Pantai Kesirat, salah satu wisata alam yang berlokasi di Grikarto, Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta. (Foto: Google Review/Cahyo Putra)

YOGYAKARTA, beritajateng.tv – Masih di Jogja dengan beragam destinasi wisata yang sangat menarik untuk kamu kunjungi. Namun, pernahkah kamu dibuat kecewa karena sesampainya di lokasi ternyata pemandangan wisata di Jogja itu tidak sesuai ekspektasi kamu?

Jangan khawatir, di sini akan kami bagikan daftar 5 wisata Jogja yang realitanya bakal sesuai dengan ekspektasi kamu.

Daftar 5 Wisata Jogja yang Bakalan Sesuai Ekspektasi

1. Pantai Kesirat

Pantai ini adalah salah satu wisata alam yang memiliki pemandangan sangat menakjubkan, ditambah lagi ketika menikmati saat sunrise atau sunset.

Di tempat tersebut banyak sekali spot foto menarik yang begitu instagramable.

Lokasinya yaitu berada tepat di Grikarto, Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta.

BACA JUGA: Penginapan di Yogyakarta Ini Harga Sewanya Cuma Rp100.000, Lokasinya Indah dan Asri

2. Tumpeng Menoreh

Tumpeng Menoreh merupakan salah satu destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam berupa hamparan perbukitan yang hijau.

Tidak hanya itu, kamu juga dapat menikmati bagaimana keindahan di atas awan putih yang mengagumkan.

Tempatnya yang sejuk dan nyaman sering kali membuat pengunjung berdatangan meski sekadar untuk bersantai.

Lokasinya yaitu berada di Jl. Kebun Teh Nglinggo, Plono Timur, Pagerharjo, Kec. Samigaluh, Kulon Progo.

3. Pantai Wohudu

Sebuah destinasi yang menawarkan bagaimana asiknya ketika camping di bawah lindungan tebing-tebing dengan view menghadap ke pantai.

Perpaduan antara birunya air laut dan hijaunya rerumputan membuat hasil jepretan foto menjadi terlihat begitu estetik.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan