Scroll Untuk Baca Artikel
Headline

Pengakuan Mahasiswa PPDS Undip Soal ‘Pemalakan’ Puluhan Juta: Buat Bayari Makan Senior

×

Pengakuan Mahasiswa PPDS Undip Soal ‘Pemalakan’ Puluhan Juta: Buat Bayari Makan Senior

Sebarkan artikel ini
mahasiswa PPDS
Mahasiswa PPDS Anestesi Undip semester 7, Angga Rian usai aksi deklarasi FK Undip, Senin, 2 September 2024, kemarin. (Fadia Haris Nur Salsabila/beritajateng.tv)

“Membelikan makanan itu sistemnya gotong royong karena program operasi RSUP dr. Kariadi ini 24 jam, untuk makan malam kami tidak disediakan makan oleh RS, sementara residen ini posisinya masih di kamar operasi, menjalani pembiusan,” bebernya.

Bayar Rp10 juta per bulan untuk membelikan makan senior Undip

Lebih lanjut, Angga juga mengungkapkan, terdapat semacam posisi struktural untuk mengelola uang kas itu. Mulai dari ketua, sekretaris, dan bendahara. Dokter Aulia Risma Lestari, kata dia, adalah bendahara di angkatannya.

Namun, ia menekankan jika besaran iuran tiap angkatan dan tiap mahasiswa berbeda. Misalnya untuk angkatan Angga, tiap mahasiswa rata-rata hanya Rp10 juta per bulannya.

“Kalau saya kebanyakan Rp10 juta, kalau di akhir bulan ada sisa, di kembalikan.
Jadi kalau sudah naik semester kita tidak iuran lagi karena yang membelikan makan juniornya,” tutur Angga.

Kendati demikian, Angga yang merupakan senior dr. Aulia Risma Lestari itu enggan menyebut iuran bulanan itu sebagai pemalakan. Apalagi perundungan. Sebab, kata dia, tidak ada pemaksaan.

Ia menyebut, iuran bulanan itu tidak bersifat wajib. Tidak ada hukuman jika memang tidak mampu membayar. Bahkan, ia menyebut jika dr. Aulia Risma Lestari termasuk yang tidak ikut membayar.

“Almarhumah ketika sudah senior makannya juga dibelikan oleh adiknya (junior) yang paling kecil. Jadi memang pembelian makanan itu dibantu oleh adik yang paling kecil agar yang di dalam kamar operasi tetap bisa di kamar operasi, menjalani pembiusan,” tandasnya. (*)

Editor: Farah Nazila

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan