Wakil Direktur Proliga, Reginald Nelwan, menekankan pentingnya fair play di tengah atmosfer panas perebutan tiket. Beliau juga menjelaskan peran Video Challenge sebagai alat bantu, bukan keputusan mutlak wasit.
“Semua tim final four ini berharap kemenangan agar bisa lolos ke grand final. Makanya semua tim harus fair play,” ujarnya.
Bukan akumulasi Keseluruhan
Menariknya, seri kedua ini akan memiliki juaranya sendiri, di hitung terpisah dari seri pertama, dan bukan akumulasi keseluruhan.
Seluruh pertandingan putaran final four seri kedua, putra dan putri, akan tayang langsung di Moji TV dan Vidio Dot Com.
Berikut jadwal pertandingan puncak final PLN Mobile Proliga 2024 Kamis (11 Juli 2024):
Pada Jam 14.00 WIB: BIN – Enduro (putri)
Dan Jam 16.00 WIB: Popsivo – PLN (putri)
Kemudian Jam 18.30 WIB: Bank Sumsel – STIN BIN (putra). (*)
Editor: Elly Amaliyah