HeadlineNews UpdatePendidikan

Ratusan Santri Dilatih Usaha Laundry upaya Ponpes Makin Mandiri

×

Ratusan Santri Dilatih Usaha Laundry upaya Ponpes Makin Mandiri

Sebarkan artikel ini
pelatihan laundry bagi ponpes se-Jateng di Asrama Haji Donohudan Boyolali, Rabu (22/02/2023). (Doc Pemprov Jateng)

Lebih jauh, wagub berpesan apabila usaha yang ditekuni berhasil, santri wajib menyalurkan zakat, infaq, sedekah (ZIS) untuk orang lain. Menurutnya, ZIS bisa diserahkan melalui Baznas atau lembaga zakat lainnya. Tujuannya, agar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat lain yang membutuhkan.

“Harapan kami dari pemerintah, bagaimana menciptakan muzakki di ponpes sehingga dampaknya bukan hanya ke santri tapi bisa meluas ke masyarakat,” tuturnya.

Menambahkan, Wakil Ketua III Baznas Jateng, KH. Rosihan, mengatakan pelatihan laundry ini merupakan kerjasama Baznas bersama Pemprov Jateng. Pelatihan diberikan kepada lebih dari 100 orang santri di Jateng selama tiga hari.

Usai membuka pelatihan, Wagub Taj Yasin menyerahkan bantuan berupa perangkat laundry kepada peserta. Saat penyerahan, wagub didampingi oleh wakil ketua III Baznas, Dr. KH. Rosihan serta Sekda Boyolali, Drs. Masruri. (*)

Editor: Elly Amaliyah

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan