Bahkan banyak juga yang memilih untuk pisah rumah dan hanya hidup berdua saja membangun keluarga kecil yang indah. keluarga boleh berkunjung, hanya saja tidak disarankan untuk sering-sering menginap apalagi menetap dalam waktu yang cukup lama.
Dari kisah tersebut mungkin terkesan memunculkan sisi negatif dalam hubungan keluarga. Namun pada nyatanya, kisah ini memang fakta adanya dan sering terjadi dalam dunia nyata.
Kisah ini, yang terdiri dari beberapa episode, berhasil menarik perhatian jutaan penonton sehingga MD Pictures tertarik untuk mengangkatnya menjadi sebuah film. Adapun daftar para pemeran utamanya yaitu Deva Mahenra, Michelle Ziudith, dan Devina Karamoy.
Deva Mahenra akan berperan sebagai sosok Aris. Sedangkan Michelle akan berperan sebagai Nisa dalam film tersebut.
Untuk Davina Karamoy sendiri akan memerankan tokoh Rani. Terakhir yaitu Alesha Fadhilah akan berperan sebagai sosok Raya.
Demikianlah kisah singkat dari film Ipar Adalah Maut yang akan segera tayang di bioskop 2024. (*)