SEMARANG, beritajateng.tv – Dalam beberapa tahun terakhir, tingkat kunjungan generasi muda ke museum cenderung terus mengalami penurunan. Tak terkecuali di Museum Ranggawarsita, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Berbagai upaya telah terlaksana untuk meningkatkan kembali minat generasi muda terhadap wisata sejarah. Salah satunya dengan teknologi virtual tour.
Dalam Pameran Abhirama yang Museum Ranggawarsita adakan ini, Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang berkesempatan memamerkan inovasi terbarunya. Yaitu Virtual Museum.
Berbasis teknologi Virtual Reality (VR), Virtual Museum ini bertujuan sebagai sarana pembelajaran terbaru bagi para pengunjung museum. Sekaligus sebagai bentuk digitalisasi koleksi museum yang berusia ratusan tahun.
“Tidak hanya digitalisasi saja, tapi benda-benda sejarah yang saat ini mengalami kerusakan di beberapa bagian dapat ditampilkan kembali secara utuh dalam bentuk 3D,” kata Tim Virtual Museum, Ahmad Zainul Fanani, Rabu, 12 Juni 2024.
BACA JUGA: Berikut Daftar Museum dan Bangunan Unik yang Berlokasi di Sekitar Candi Borobudur, Mampir Yuk!
Ahmad menjelaskan, Virtual Museum nantinya akan menampilkan berbagai benda bersejarah dari Museum Ranggawarsita. Rencananya, lebih dari 60 ribu koleksi benda bersejarah akan melewati proses digitalisasi oleh Udinus.
Pada tahun pertama, dimulai dengan digitalisasi 700 benda sejarah. Hingga saat ini, prosesnya telah mencapai sekitar 10 persen.
Yang lebih istimewa, lanjut Ahmad, inovasi dari Udinus ini memiliki akurasi lebih dari 90 persen.