Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

50 Nama Caleg yang Diprediksi Lolos DPRD Kota Semarang Berdasarkan Hasil Rekapitulasi

×

50 Nama Caleg yang Diprediksi Lolos DPRD Kota Semarang Berdasarkan Hasil Rekapitulasi

Sebarkan artikel ini
50 Nama Caleg yang Diprediksi Lolos DPRD Kota Semarang Berdasarkan Hasil Rekapitulasi
Rapat Paripurna DPRD Kota Semarang . (Ellya/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Berikut ini deretan 50 nama calon legislatif (Caleg) yang prediksinya bakal lolos mendapatkan kursi Parlemen di DPRD Kota Semarang.

Rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang telah rampung sejak Minggu 3 Maret 2024 lalu. Meski belum ada penetapan, nama 50 calon legislatif (caleg) DPRD Kota Semarang mulai mengerucut berdasarkan hasil rekapitulasi.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Ketua KPU Kota Semarang, Henry Casandra Gultom mengatakan, masih menunggu arahan KPU RI untuk perhitungan kursi dan penetapan caleg yang berhasil lolos ke kursi parlemen DPRD.

BACA JUGA: Prediksi Daftar Nama 50 Calon Legislatif Terpilih di DPRD Kota Semarang Hasil Rekapitulasi Suara

“Nanti berdasarkan SK KPU Nomor 778. Seperti apa kami belum bisa nenyampaikan karena belum dapat arahan kapan mengenai penetapan soal kursi. Kami baru melakukan penetapan soal hasil,” papar Nanda, sapaannya, Rabu 6 Maret 2024.

Perolehan Suara Hasil Rekapitulasi

Sementara berdasarkan hasil rekapitulasi di tingkat Kota, PDIP masih menjadi partai pemenang dengan jatah kursi terbanyak yakni 14 kursi. Namun demikian, jatah kursi PDIP mengalami penurunan dari sebelumnya berjumlah 19 kursi. K

Untuk Partai Gerindra berhasil mengantongi 7 kursi. Partai Gerindra menambah satu kursi dari periode sebelumnya hanya 6 kursi.

Sementara, PKS meraih 6 kursi. Jumlah kursi tersebut sama dengan perolehan periode sebelumnya. Begitu pula Partai Demokrat dengan 6 kursi.

Tinggalkan Balasan