Scroll Untuk Baca Artikel
Pariwisata

Catat! Ini Jam Operasional Museum Lawang Sewu Semarang Khusus Libur Lebaran

×

Catat! Ini Jam Operasional Museum Lawang Sewu Semarang Khusus Libur Lebaran

Sebarkan artikel ini
museum lawang sewu
Menyambut libur lebaran dan cuti bersama 2023, pihak Musem Lawang Sewu Kota Semarang sesuaikan jam operasional. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Selama liburan dan cuti bersama lebaran 2023, Museum Lawang Sewu Semarang tetap beroperasi.

Humas PT Kereta Api Pariwisata M. Ilud Siregar menyampaikan bahwa pihaknya siap menyambut pengunjung dengan protokol kesehatan yang telah mereka siapkan.

“Kita PT KA Wisata sebagai pengelola Museum Lawang Sewu siap melayani pengunjung yang nantinya akan berkunjung ke Museum  Lawang Sewu,” ujar Ilud Siregar saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (12/4/2023).

Sebagai pengelola Museum Lawang Sewu, pihaknya telah mempersiapkan fasilitas protokol kesehatan agar pengunjung nyaman saat berkunjung ke museum.

“Kita sudah menyiapkan fasilitas seperti tempat cuci tangan, hand sanitizer, pengukur suhu,” paparnya.

“Setiap masuk area museum, kita menggunakan sistem e-gate, sehingga alur masuknya pengunjung jadi lebih praktis, nyaman, dan aman,” imbuhnya.

Pada liburan dan cuti bersama lebaran 2023, PT KAI Wisata menarget jumlah pengunjung sebanyak 3 ribu hingga 5 ribu per harinya.

Target ini merupakan peningkatan dari tahun sebelumnya dengan rata-rata sebanyak 2 ribu pengunjung.

“Jadi kita targetkan ada peningkatan lah dari 2 ribu ke 3 ribu, hingga nanti mencapai 5 ribu,” ungkapnya.

Museum Lawang Sewu Bakal Tambah Wahana dan Layanan Baru

Menariknya, PT KAI Wisata akan menambah wahana dan layanan dalam menyambut liburan dan cuti bersama lebaran 2023 mendatang.

Pengunjung museum pun dapat berbelanja oleh-oleh dan cenderamata yang pihak museum sediakan.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan