Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

Raih 4 Medali Emas, Kabupaten Kudus Jadi Juara Umum Voli Pantai Porprov Jateng 2023

×

Raih 4 Medali Emas, Kabupaten Kudus Jadi Juara Umum Voli Pantai Porprov Jateng 2023

Sebarkan artikel ini
Voli Pantai Porprov Jateng
Sejumlah atlet voli pantai Kudus foto bersama usai memastikan gelar juara umum, Rabu, 9 Agustus 2023. (Fadia Haris Nur Salsabila/beritajateng.tv)

REMBANG, beritajateng.tv – Keberhasilan tim voli pantai Kabupaten Kudus dalam Porprov XVI Jateng 2023 tak terbantahkan. Kudus berhasil memastikan posisi juara umum setelah menambah dua medali emas pada kelas 4X4 putra dan putri, bertempat di Pantai Dasun, Desa Lasem, Rembang, Rabu, 9 Agustus 2023.

Dalam pertandingan grand final kelas 4X4, tim putri Kudus berhasil mengatasi perlawanan tim Wonogiri dengan skor akhir 2-1. Sedangkan tim putra berhasil memenangkan pertandingan tanpa kesulitan, mengalahkan tim Sragen dengan skor 2-0.

Berbekal pencapaian ini, tim voli pantai Kabupaten Kudus tak hanya meraih juara umum. Namun, mereka juga berhasil mengumpulkan total 4 medali emas dari kategori 2X2 dan 4X4.

BACA JUGA: Dukung Atlet Muda, Mantan Pemain Nasional Tenis Meja Turun Gunung ke Porprov Jateng 2023

Pelatih tim, Mochamad Fauzi Setiawan, menyampaikan apresiasi besar terhadap para pemainnya yang menunjukkan performa luar biasa dan berhasil menerapkan strategi dengan baik.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan