SEMARANG, beritajateng.tv – Sebanyak 297 wisudawan Soegijapranata Catholic University (SCU) atau yang lebih dikenal dengan Unika Soegijapranata akan menjalani prosesi wisuda, Sabtu, 16 Desember 2023. Wisuda periode ke-4 sekaligus wisuda terakhir di tahun ajaran 2022/2023 ini akan digelar di Gedung Albertus, Kampus 1 SCU diikuti berbagai mahasiswa dari program Diploma 3 (D3), Sarjana 1 (S1), dan Magister (S2).
Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr Berta Bekti Retnawati, mengaku senang meski jumlah wisudawan tak sebanyak biasanya, namun persentasi mahasiswa yang lulus tepat waktu dapat terjaga. Ia menyebut, lebih dari setengah wisudawan lulus tepat waktu.
“Kabar gembira dari 297 wisudawan ada 50 persen lebih yang lulus tepat waktu, yakni S1 dengan masa studi 4 tahun dan S2 dengan masa studi 2 tahun,” ungkapnya saat konfrensi pers wisuda periode ke-4 tahun 2023, Jumat, 15 Desember 2023.
Menurut Berta, hal tersebut menjadi pertanda baik lantaran membuktikan bahwasanya SCU selalu mendukung dan memberi ruang kepada mahasiswanya untuk menyelesaikan studinya tepat waktu meski di tengah kesibukan.
SCU berikan kebebasan mahasiswanya berorganisasi
Seperti halnya salah satu wisudawan dari prodi Psikologi, Laudo Enrico. Ia berhasil menyelesaikan masa studinya di SCU meski memiliki kesibukan sebagai Wakil Ketua BEM tingkat Universitas.
BACA JUGA: Lestarikan Budaya Jawa, UPGRIS Gelar Festival Dalang Anak, Jadikan Wayang sebagai Media Pembelajaran
Menurutnya, SCU memberikan kebebasan untuk Laudo yang senang berorganisasi dan mengadakan event untuk kegiatan kemahasiswaan.
“Kenapa saya tertarik di eksekutif atau BEM, karena emang saya terlahir sebagai orang lapangan. Karena dengan menjadi seorang eksekutor kita benar-benar ada di lapangan untuk mengoordinator UKM, mahasiswa, dan lainnya,” terangnya.