SEMARANG, beritajateng.tv – Viral sebuah video yang menunjukkan pasangan sejoli diduga melakukan perbuatan tak senonoh di taman Halmahera, Semarang, Jawa Tengah.
Adapun karena tindakan mesum yang pasangan itu lakukan, jajaran polisi kabarnya turun tangan dengan melakukan penyelidikan terhadap dugaan aksi tersebut.
Video pasangan yang melakukan tindakan mesum itu merupakan unggahan dari akun Instagram bernama @im.semarang_official pada Minggu, 7 Januari 2024.
Bersama dengan video tersebut, akun Instagram tersebut memberikan keterangan seperti berikut:
“Beredar video sepasang muda mudi di duga sedang adu mekanik di tempat umum, terekam kamera ponsel milik warga, Minggu 7/1/2024 sore ini. Lokasi: Taman Halmahera kota Semarang,” tulis @im.semarang_official.
Dalam rekaman amatir tersebut, tampak seorang laki-laki yang mengenakan baju berwarna biru sedang duduk di tempat permainan anak-anak.
BACA JUGA: Viral Dugaan Bobby Nasution Selingkuh, Netizen Soroti Perubahan Kahiyang Ayu yang Bikin Pangling
Lalu, tampak di pangkuannya adalah seorang wanita. Mereka berdua duduk di tempat permainan anak-anak.
Dari pantauan beritajateng.tv, video viral tersebut hingga Rabu, 10 Januari 2024, mendapat likes sebanyak 2 ribu lebih dan 208 komentar.
Pihak polisi memburu pasangan mesum dan perekam video
Kanit Reskrim Polsek Semarang Timur, Ipda Bunawi, menyatakan bahwa taman tersebut sering menjadi tempat berkumpul dan pacaran bagi anak-anak muda.
“Kita melakukan penyelidikan kaitannya dengan kegiatan di situ, siapa saja yang terlibat dalam insiden tersebut,” ungkap Ipda Bunawi.
Tindakan ini merupakan respons terhadap beredarnya video yang menunjukkan adegan tak senonoh di Taman Halmahera.
Polsek Semarang Timur juga akan memeriksa siapa yang mengunggah video yang menunjukkan pasangan mesum tersebut di media sosial. “Kita juga akan menyelidiki siapa yang mengunggah video ini karena viralnya di media sosial,” tambahnya.
Identifikasi pasangan yang diduga terlibat dalam perbuatan mesum di Semarang juga sedang tengah pihak berwajib selidiki.
“Kami saat ini sedang melakukan identifikasi terhadap dua muda-mudi yang diduga melakukan tindakan tak senonoh di Taman Halmahera tersebut,” jelas Ipda Bunawi.
Pihak kepolisian juga akan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan untuk merangkul Seksi Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) kecamatan dalam upaya memberikan imbauan kepada masyarakat.
“Karena taman-taman seperti itu juga masih menjadi ranah Satpol PP,” kata Ipda Bunawi.(*)