Scroll Untuk Baca Artikel
JatengNews Update

Ada Pawang Hujan Saat Parade Barongan di Alun Alun Blora

×

Ada Pawang Hujan Saat Parade Barongan di Alun Alun Blora

Sebarkan artikel ini

BLORA, 26/11 (Beritajateng.tv) – Sosok pawang hujan mewarnai parade barongan yang di gelar Pemerintah Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Sabtu (26/11/2022) di alun alun kota Blora dalam rangk rangkaian hari jadi kota Blora ke 273.

Ya, ia dipanggil Mbah Brosot, pria asal desa Klopoduwur, Kecamatan Banjarejo. Aksinya menjadi perhatian tersendiri bagi peserta Parade Barongan dan penonton.

Dengan sapu lidi pendek dan garam grosok, ia putar putarkan sambil komat – kamit membaca mantra.

“Sudah tiga tahun menggeluti pawang hujan, dan sudah banyak event yang berhasil saya bantu,” kata mbah Brosot.

Parade Barongan Nusantara ini diikuti 36 Kelompok barongan yang ada di setiap Kecamatan di Kabupaten Blora.

Tampak para perserta antusias mengikuti jalanya parade. Tak mau kalah penontonpun memadati alun alun kota Blora, dan sepanjang jalan pemuda yang dilalui parade barongan Nusantara.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan