Kanker Sarkoma yang Alice Norin derita
Menurut data kesehatan yang dipublikasikan oleh American Cancer Association disebutkan kalau sarkoma jaringan lunak terjadi akibat mutasi DNA di dalam sel, sehingga berkembang di luar kendali.
Sel-sel yang abnormal ini kemudian akan membentuk tumor yang bisa menyerang jaringan di sekitarnya. Bahkan, bisa menyebar ke tubuh bagian lain.
Masalahnya, hingga saat ini penyebab terjadinya mutasi DNA belum dapat diketahui secara pasti. Dengan kata lain, penyebab dari sarkoma jaringan lunak pun hingga kini belum pasti. Virusnya menyerang orang dengan sistem imunitas yang lemah.
Meskipun penyebabnya belum pasti, tetapi setidaknya ada beberapa hal yang berhubungan dengan munculnya sarkoma.
Berikut beberapa faktor yang dapat menyebabkan kanker sarkoma:
1. Paparan bahan kimia
Bahan kimia tertentu, seperti beberapa bahan kimia industri dapat meningkatkan risiko sarkoma yang mempengaruhi hati.
2. Paparan virus
Virus yang disebut human herpesvirus 8 dapat meningkatkan risiko sejenis sarkoma, yang disebut sarkoma Kaposi pada orang dengan sistem kekebalan yang lemah.
3. Pembengkakan kronis
Limfedema adalah pembengkakan yang di sebabkan cadangan cairan getah bening yang terjadi ketika sistem limfatik tersumbat atau rusak.
BACA JUGA: Soal Foto Viralnya di Surat Suara Pemilu, Komeng: Salah Nggak Nih?
Kanker sarkoma yang Alice Norin derita ini merupakan jaringan lunak menjadi salah satu tumor ganas (kanker) yang cukup langka.
Jumlahnya hanya 1 persen kasus pada orang dewasa, dan 7—10 persen pada anak-anak dan dewasa muda. Sarkoma jaringan lunak ini bisa menyerang bagian tubuh manapun.(*)