Scroll Untuk Baca Artikel
Peristiwa

Bentrok Dua Ormas di Blora, Sejumlah Kendaraan Pemuda Pancasila Dirusak Massa GRIB

×

Bentrok Dua Ormas di Blora, Sejumlah Kendaraan Pemuda Pancasila Dirusak Massa GRIB

Sebarkan artikel ini
Blora GRIB
Kendaraan milik Pemuda Pancasila Blora dirusak oleh massa GRIB, Selasa, 14 Januari 2025. (Heri/beritajateng.tv)

BLORA, beritajateng.tv – Ketegangan antara dua organisasi masyarakat, Pemuda Pancasila dan Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB), pecah di Blora pada Selasa, 14 Januari 2025 kemarin.

Bentrokan ini mengakibatkan sejumlah anggota dari kedua ormas mengalami luka-luka dan perlu mendapatkan perawatan di rumah sakit.

BACA JUGA: Geger! Usai Kena Geruduk Pemuda Pancasila, GRIB Blora Kedatangan Anggota se-Jateng, Akan Lapor ke Polisi

Dalam insiden tersebut, satu unit kendaraan roda empat dan tiga kendaraan roda dua milik Pemuda Pancasila dirusak oleh massa GRIB.

Seorang saksi, Sigit, mengungkapkan bahwa bentrokan terjadi saat kedua kubu bertemu di perempatan lampu merah Karangjati.

BACA JUGA: Kian Panas! Buntut Markasnya Kena Geruduk, GRIB Laporkan Pemuda Pancasila Blora ke Polisi

“Puluhan anggota GRIB langsung menyerang dan merusak kendaraan anggota Pemuda Pancasila,” ujar Sigit, Rabu, 15 Januari 2025.

Akibat penyerangan ini, seorang anggota Pemuda Pancasila dilaporkan mengalami luka parah di bagian tubuh.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan